Minggu, 27 Mei 2012

Mandiri Sehat Dimulai Sejak Dini




Talkshow ini diadakan di NFL “Nutrition For Life” pada hari Minggu tanggal 20 Mei 2012 dengan tema “Mandiri Sehat Dimulai Sejak Dini”. Pembicara pada talkshow ini yaitu Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psikolog, yang menjelaskan tentang kemandirian anak dan trik asah-asih-asuh pada anak.

Bukti Kemandirian Anak:
  1. Sudah punya keinginan sendiri
  2. Tiap kali ada kesempatan, maka berusaha “kabur”
  3. Bisa juga tarik-tarik tangan orang tua supaya mendekati hal tertentu yang ingin dia perhatikan
  4. Jika dilarang, maka marah
Kenali Kebutuhan Anak:
  1. Menjadi seseorang yang berbeda dari orang lain
  2. Merasa mampu mengendalikan dunianya
  3. Merasa memiliki kekuasaan
  4. Mengekspresikan ide-idenya
  5. Melatih kemampuan mengenali dirinya sendiri
  6. Berlatih membuat keputusan
Bonus kemandirian: Percaya Diri dan Bahagia

Akibat Pemaksaan Aturan:
  1. Konflik berlebihan anatara orang tua-anak
  2. Kenciptakan kemarahan dan kebencian antara orang tua-anak
  3. Anak kehilangan kesempatan belajar mandiri
  4. Anak cenderung kurang percaya pada kemampuan dirinya
  5. Anak semakin sulit diatur karena semakin tergantung/semakin memberontak
Yang Perlu Dilakukan:
  1. Cari tahu sebanyak mungkin trik asih-asah-asuh
  2. Berikan pujian, untuk mengarahkan perilaku mandirinya
  3. Pendekatan tegas, bukan gelak
  4. Buat setting rumah child-proof
  5. Buat aturan yang konsisten
  6. Bersikap fleksibel
  7. Ingat: anak butuh 'panggungnya', jangan atur segalanya beri kesempatan pada anak
Beberapa trik asah-asih-asuh:
  1. Berikan pilihan yang sudah terpilih
  2. Batasi waktu dengan jarum jam/kalender
  3. Batasi kegiatan dengan berakhirnya sesuatu
  4. Pilih perilaku prioritas, abaikan hal-hal yang kurang penting
  5. Pikirkan alternatif kegiatan
Untuk mengatur atau menasehati anak:
Jarak orang tua dan anak kurang dari 1 meter dan dengan hangat (jangan berteriak kepada anak)


sumber: Anna Surti Ariani, S.Psi., M.Si., Psikolog, 20 Mei 2012, NFL

Tidak ada komentar:

Posting Komentar